Ka.Kankemenag: Diklat Bantu Tingkatkan Kompetensi ASN

 



Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Kantor yang dalam hal ini diwakili Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Balangan Rahmadi, S.Pd.I, MM menyatakan bahwa diklat yang diikuti para Aparatur Sipil Negara (ASN) berperan penting untuk meningkatkan kompetensi, terlebih apabila kualifikasi yang dimiliki tidak sesuai dengan jabatan yang diampu.

 

"Terkadang kita temui ada ASN yang memiliki kinerja bagus, namun kualifikasi masih belum sesuai dengan jabatan, sehingga untuk menambah wawasan dan memperdalam kompetensi memang perlu diikutkan diklat agar bisa memahami lebih jauh tupoksi jabatannya," ujarnya saat menerima kunjungan Monitoring dan Evaluasi Tim Balai Diklat Keagamaan (BDK) Banjarmasin di Kantor Kemenag Balangan, Rabu (1/12/21).

 

Tidak hanya bagi yang tidak memiliki kualifikasi tidak bersesuaian, menurut Rahmadi bagi ASN yang sudah memiliki kualifikasi dan kinerja yang baik juga perlu mengikuti diklat agar kompetensi yang dimiliki bisa terus ditingkatkan sesuai dengan laju perkembangan zaman.

 

"Kita tidak ingin ASN kita ketinggalan, karenanya diklat apapun yang diselenggarakan BDK akan kami sambut baik dan ASN kami siap untuk mengikuti apabila panggilan tersebut ada," tambahnya.

 

Surya Subur, perwakilan Widyaiswara BDK Banjarmasin yang berkunjung ke Kemenag Balangan mengatakan tujuan kedatangan tersebut adalah dalam rangka melaksanakan monitoring dan evaluasi dari Diklat PJWK dan Layanan Publik yang sebelumnya telah digelar untuk memastikan apakah diklat tersebut punya makna atau tidak pasca dilaksanakan.

 

"Apabila ada maknanya, maka kami sangat bersyukur. Apabila belum, maka dari sisi mana yang harus ditambahkan, apakah dari keterampilan, pembinaan pelatihan dalam pembimbingan langsung, dan lain sebagainya. Hal itu akan menjadi masukan kami untuk memberikan pelatihan yang lebih baik ke depannya," pungkasnya.

 

Penulis: Uswah

Foto: Ratno

Related Posts

Post a Comment

0 Comments