Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan Drs. H. Saribuddin, M.Pd.I berharap dua peserta yang mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kemenag Balangan bisa berusaha sebaik-baiknya karena ini tahapan terakhir untuk menentukan kelulusan peserta.
Saat memantau pelaksanaan ujian SKB Psikotes CPNS Kemenag Tahun 2021 di Aula Asy Syura Kantor Kemenag Balangan, Saribuddin menyatakan bahwa peserta CPNS adalah orang-orang muda yang pemikirannya masih segar dan belum memiliki tanggung jawab begitu besar, karenanya penting untuk mencurahkan pikiran ke ujian yang dihadapi tanpa harus memikirkan hal lain.
"Saat masih muda menghadapi kegagalan dan kesuksesan adalah bagian dari perjalanan hidup. Karenanya daripada memikirkan bagaimana ke depannya apabila lulus atau tidak, lebih baik fokus ke tantangan yang dihadapi sekarang yaitu tes ujian CPNS apalagi ini adalah tes yang terakhir," ujarnya pada Kamis (9/12/21).
Meski begitu Saribuddin berharap kedua peserta CPNS yang mengambil formasi Asisten Ahli Dosen di Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin tersebut bisa lulus pada seleksi tahun ini agar bisa menjadi penyemangat bagi keluarga serta alumni di sekolah yang telah ditinggalkan supaya bisa maju dan mengikuti jejak kesuksesan mereka.
"Semoga setelah ini, akan ada generasi muda dari Kab. Balangan yang juga berhasil mengikuti seleksi CPNS di masa-masa yang akan datang dan lulus demi ikut bersama membangun daerah dan memajukan negara," pungkasnya.
Ujian SKB tes CPNS Kemenag Tahun 2021 digelar selama lima hari secara serentak pada tanggal 5-9 Desember 2021 dengan lokasi tersebar lebih dari 500 titik di seluruh Indonesia.
Penulis: Uswah
Foto: Uswah
0 Comments