Launching Vaksin Anak, Ka.Kankemenag Nyatakan Dukungan Penuh

 



Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan Drs. H. Saribuddin menyatakan bahwa Kemenag akan memberikan dukungan penuh dan siap berkolaborasi terkait vaksinasi anak yang sedang digencarkan di Kab. Balangan.

 

"Kementerian Agama sebagai instansi yang menaungi satuan kerja Madrasah Ibtidaiyah (MI) juga turut berpartisipasi mensosialisasikan vaksinasi anak, mengingat sasarannya juga adalah siswa yang ada di lingkup MI itu sendiri," ujarnya dimintai keterangan saat menghadiri Launching Perdana vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun di SDN Paringin Selatan, Senin (10/1/2022)

 

Menurut Saribuddin vaksin bagi anak penting dilakukan sebagai upaya membangun daya tahan tubuh dan kekebalan terhadai virus Covid-19 terutama mengingat anak-anak cukup rentan terkena penyakit dan sekarang Pembelajaran Tatap Muka Terbatas sudah kembali diaktifkan.

 

"Sebenarnya vaksinasi Covid-19 ini tidak ada bedanya dengan imunisasi yang biasa di dapatkan anak usia sekolah dasar. Sama seperti imunisasi tetanus dan cacar, vaksinasi covid-19 adalah salah satu ikhtiar melindungi kesehatan anak-anak," tambahnya.

 

Saat menyaksikan para siswa yang divaksin, Saribuddin mendapati bahwa anak-anak begitu antusias dan memiliki mental yang cukup kuat ketika divaksin sehingga meskipun ada yang menangis, tidak sebanyak yang diperkirakan.

 

"Alhamdulillah launching vaksin anak hari ini berjalan lancar. Harapan saya saat vaksinasi untuk siswa di madrasah digelar nantinya juga tidak ada kendala yang terjadi," pungkasnya.

 

Pada kesempatan tersebut Bupati Balangan H. Abdul Hadi yang berhadir langsung dalam acara launching menyampaikan 

bahwa program vaksinasi bagi anak usia 6 hingga 11 tahun bisa dilakukan lantaran cakupan vaksinasi  Kabupaten Balangan telah melebihi 70%.

 

"Meski sudah vaksin, jangan lupa tetap jalankan protokol kesehatan agar kita semua sehat dan terhindar dari virus Covid-19," tutupnya.

 

Acara launching juga dihadiri oleh TNI/Polri serta jajaran unsur Forkopimda Balangan.

 

Penulis: Uswah

Foto: Ratno

Related Posts

Post a Comment

0 Comments