Tahun Moderasi, Ka.Kankemenag Ingatkan Siaga Aliran Sempalan

 



Paringin (Kemenag Balangan) - Dengan ditetapkannya tahun 2022 sebagai Tahun Toleransi dan Moderasi Beragama, Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan Drs. H. Saribuddin, M.Pd.I meminta masyarakat untuk berhati-hati dengan ajaran sempalan yang bisa memecah belah kerukunan di masyarakat.

 

"Setidaknya ada empat ciri ajaran atau aliran sempalan yang bisa kita lihat dengan kasat mata, sehingga apabila ada kelompok yang terindikasi dengan ciri tersebut, bisa kita jauhi sebelum terjerumus lebih jauh," ujarnya saat dimintai keterangan di ruang kerjanya pada Kamis (27/1/22).

 

Ciri pertama menurut Saribuddin yaitu tempat pengajian dilakukan dalam suasana tertutup, artinya yang bisa mendengarkan hanyalah orang yang berada di rumah atau tempat itu saja, tidak menggunakan pengeras suara seperti yang sering didengar di masyarakat.

 

"Sedang ciri kedua adalah orangnya terbatas, dengan artian tidak semua orang atau hanya orang tertentu yang bisa bergabung dengan ajaran tersebut. Sementara ciri ketiga yaitu adanya mahar, artinya apabila ada yang ingin bergabung dengan anggota, harus mengeluarkan biaya yang biasanya tidaklah kecil," tambahnya.

 

Ciri terakhir menurut Saribuddin adalah ilmu yang diajarkan tidak boleh disebarluaskan kepada orang banyak, hanya untuk anggota saja dan tidak boleh diceritakan kepada siapapun. "Padahal kalau ajaran yang benar, mau kita berada dimanapun ilmu tersbeut bisa dipakai, dan kalau dibanding dengan orang seagama pasti sama penerapannya." terangnya.

 

Saribuddin mengatakan masyarakat harus pandai bersyukur tinggal di negara Indonesia yang terdiri dari berbagai pulau besar dan kecil yang terpisah jauh serta keragaman agama di dalamnya, namun tetap bisa hidup damai berdampingan. Tidak seperti di negara lain yang meskipun agamanya cuma satu, namun sering timbul konflik keagamaan.

 

"Mari jalankan titah agama sesuai dengan kesepakatan para alim ulama sehingga agama bisa memberi kenyamanan dan manfaat kepada banyak orang," tutupnya.

 

Sebelumnya pada Rabu (26/1/22), Saribuddin mengikuti zoom terkait Kerukunan Umat Beragama yang dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Dr. H. Muhamamd Tambrin, M.M.Pd dan diikuti oleh para Kepala Bidang dan Kepala Kemenag ka/Kota se-Kalsel.

 

Penulis: Uswah

Foto: Uswah

 

Related Posts

Post a Comment

0 Comments