Ka.Kankemenag Pinta Tiap Satker Update Data Keagamaan 2022 Secara Akurat

 


Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan Drs. H. Saribuddin, M.Pd.I meminta kepada tiap seksi di Kantor Kemenag Balangan untuk melakukan updating terhadap Data Keagamaan selama Tahun 2022 secara akurat.

 

"Data keagamaan yang ada di Kemenag ini adalah data dinamis, setiap tahun mengalami perubahan. Sehingga perlu dilakukan updating data untuk mendukung perencanaan, pelaksanaan program dan kegiatan sekaligus menghasilkan data yang dapat digunakan untuk evaluasi dan menggambarkan capaian kinerja," ujarnya saat dimintai keterangan di ruang kerjanya pada Senin (02/01/23).

 

Saribuddin menerangkan bahwa data yang diinput cukup banyak, meliputi data tata kelola dan dukungan manajemen, layanan keagamaan, haji dan umrah, pendidikan agama dan keagamaan, jaminan produk halal, daftar alamat, serta data penting lainnya.

 

"Pengisian data ini harus melibatkan banyak pihak. Sehingga setiap seksi akan dibagi untuk mengisi data yang berhubungan dengan bidangnya, untuk nanti direkapitulasi agar menjadi data utuh agar terwujud keseragaman untuk menjadi pedoman penyusunan dan diseminasi statistik di lingkup Kemenag," tambahnya.

 

Terakhir Saribuddin mengingatkan tiap seksi untuk bisa mengumpulkan data yang diminta sebelum tanggal 31 Januari 2023.

 

"Dari laporan yang saya terima, yang sudah mengirimkan data keagamaan adalah dari Bimas Buddha, Bimas Islam dan Penyelenggara Zakat Wakaf. Seksi lainnya kami tunggu," pungkasnya.

 

Penulis: Uswah

Foto: Uswah

 

Related Posts

Post a Comment

0 Comments