Kasi Penmad Pinta ASN Beradaptasi dengan Perubahan Digital

 


Paringin (Kemenag Balangan) - Kepala Seksi (Kasi) Pendidikan Madrasah (Penmad) Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Balangan Rahmadi, S.Pd.I, MM meminta kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk bisa beradapatasi dengan perubahan digital yang sangat cepat, serta informasi yang senantiasa silih berganti.

 

"Kemenag memiliki berbagai kegiatan yang telah diagendakan setiap tahunnya. Meskipun suatu kegiatan telah memiliki jadwal yang terencana, ada kemungkinan terjadinya perubahan yang menyebabkan acara harus dilakukan lebih awal. Karenanya lebih baik ketika agenda yang telah disusun, persiapkan semua kelengkapannya lebih awal," ujarnya saat menjadi pembina pada apel Senin (13/02/23) pagi di halaman Kantor Kemenag Balangan.

 

Rahmadi mencontohkan terkait cepatnya perubahan informasi, adalah seperti  adanya revisi dalam surat edaran atau surat keputusan dikarenakan satu dan lain hal, yang mana informasi tersebut harus sampai, diterima dan ditindaklanjuti secara cepat dan tepat agar tidak ada kesalahpahaman dalam proses berkomunikasi.

 

"Contoh lain adalah pelaksanaan rapat yang kini bisa dilakukan virtual secara zoom. Kita khususnya pimpinan harus siap setiap ada panggilan rapat agar tidak ketinggalan informasi terbaru yang urgen untuk disampaikan dan diteruskan baik kepada bawahan maupun masyarakat," tambahnya.

 

Penyampaian informasi yang cepat terkadang bisa pula menimbulkan dampak dimana masyarakat lebih dulu mengetahui laporan dibanding petugas, tanpa peduli kabar tersebut benar secara keseluruhan atau bercampur dengan kabar hokas.

 

"Menanggapi hal tersebut kita harus bersikap cepat tapi juga cermat. Konfirmasi dulu kebenaran berita kepada pimpinan atau rekan yang berwenang. Apabila memang benar, sampaikan, apabila ada yang keliru, luruskan," ujarnya.

 

Terakhir Rahmadi berpesan mengingat Kemenag adalah salah satu lembaga yang setiap kegiatannya selalu disorot oleh masyarakat, maka ASN di dalamnya harus bisa bersikap bijak menangapi munculnya tiap informasi yang memunculkan kesan negatif bagi lembaga.

 

"Saatnya semua pihak bergerak, berkontribusi bagi terwujudnya layanan yang cepat, mudah, dan murah sebagai implementasi nilai-nilai agama dan memuliakan sesama," pungkasnya.

 

Apel Senin dihadiri pula oleh Ka.Subbag Tu, para Kasi dan Penyelenggara, serta ASN Kantor Kemenag Balangan.

 

Penulis: Uswah

Foto: Uswah

Related Posts

Post a Comment

0 Comments