Ka.Kankemenag Sampaikan Syukur Jamaah Haji Balangan Kembali Selamat dan Sehat

 


Banjarmasin (Kemenag Balangan) – Kepala Kantor Kementerian Agama (Ka.Kankemenag) Kabupaten Balangan, Drs. H. Saribuddin, M.Pd.I, didampingi Kepala Sub Bagian Tata Usaha (Kasubbag TU) Harmainor, S.Pd.I, M.M menerima kedatangan jamaah haji Kabupaten Balangan yang tergabung dalam Kloter 17 di Asrama Haji Banjarmasin, Selasa (16/07/2024) malam.

 

Dalam keterangannya, Saribuddin mengungkapkan rasa syukurnya atas kedatangan jamaah haji yang tiba dalam keadaan sehat.

 

"Kami bersyukur bahwa jamaah haji Kabupaten Balangan telah kembali dengan selamat dan dalam keadaan sehat. Semoga semua ibadah yang dilakukan selama di tanah suci diterima oleh Allah SWT," ujar Saribuddin haru.

 

Dengan kedatangan jamaah haji ini, Saribuddin berharap kemenag Balangan berharap dapat terus memberikan pelayanan terbaik dalam setiap proses ibadah haji, mulai dari persiapan hingga kepulangan.

 

"Kami berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik bagi para jamaah haji, sehingga mereka dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan kembali dengan selamat," ungkapnya.

 

Kegiatan ini tidak hanya menjadi momen penting bagi para jamaah haji, tetapi juga bagi Kemenag Balangan dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai pelayan masyarakat dalam bidang keagamaan.

 

"Semoga apa yang kita lakukan ini menjadi amal ibadah dan mendapatkan ridha dari Allah SWT," imbuh Saribuddin.

 

Sementara Kepala Kantor Wilayah (Ka.Kanwil) Kemenag Provinsi Kalimantan Selatan, Dr. H. Muhammad Tambrin, M.M.Pd, dalam sambutannya berpesan agar para jamaah haji menjadi contoh teladan di masyarakat.

 

"Saya berharap para jamaah haji bisa menjadi teladan yang baik di tengah masyarakat. Jadilah sosok yang menginspirasi dalam beribadah dan dalam kehidupan sehari-hari," kata Tambrin.

 

Jamaah haji tiba di Asrama Haji Banjarmasin pada pukul 10 malam. Ka.Subbag TU Harmainor menjelaskan bahwa untuk jamaah haji Kabupaten Balangan, mereka akan menginap semalam di asrama haji.

 

"Jamaah akan beristirahat semalam di asrama haji, dan pagi hari sekitar pukul 8 setelah sarapan, mereka akan diberangkatkan kembali ke Balangan," jelasnya.

 

Diperkirakan, jamaah haji akan tiba di Balangan sekitar pukul 12 siang. Proses penjemputan dan kepulangan jamaah haji diatur dengan baik untuk memastikan kenyamanan dan keamanan.

 

"Kami telah menyiapkan segala sesuatunya untuk menyambut kepulangan jamaah haji dengan baik. Semoga perjalanan pulang ke Balangan juga berjalan lancar dan aman," tambah Harmainor.

 

Salah satu jamaah haji yang baru tiba, H. M. Yusuf, menyampaikan rasa syukurnya.

 

"Alhamdulillah, kami semua tiba dengan selamat. Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu kami selama perjalanan haji ini," tutupnya.

 

Penulis: Uswah

Foto: Ratno

Related Posts

Post a Comment

0 Comments